RANGKUMAN KELAS 8

 

RANGKUMAN MATERI KELAS 8

SENAM IRAMA

A. Tujuan gerakan-gerakan dalam senam irama.

– Membakar timbunan lemak yang ada di dalam tubuh.

– Meningkatkan kerja jantung.

– Melenturkan dan menguatkan otot-otot tubuh.

– Memperbaiki bentuk otot lengan, otot paha, otot perut dan otot dada.

 

B.  fungsi irama musik pada senam irama.

Inilah kegunaan musik yang bisa menyempurnakan dan membentuk keharmonisan dalam senam irama. Tanpa musik senam irama akan terasa hampa dan tidak menarik. Lagipula musik dapat menjaga konsentrasi agar tetap tenang dan fokus.

 

C.  cara melakukan langkah depan

Langkah-langkah dalam senam irama yaitu:

– Sikap awal : berdiri, kaki rapat, dan kedua tangan lepas ke samping.

– Hitungan Satu : kaki kiri melangkah, tumit diletakkan lebih dahulu di depan ujung kaki kanan.

– Hitungan dua : ganti langkah kaki kanan.

– Ingat,lutut harus mengeper dalam setiap langkah.

 

D.  cara melakukan gerakan melangkah dengan memutar kedua lengan di samping badan.

Melangkah dan Mengayun

Gerakan ini merupakan gabungan antara gerakan melangkahkan kaki dan mengayun lengan yang diiringi irama.

Tujuannya:

– Merangkaikan gerakan secara harmonis.

– Menampilkan gerakan yang indah.

 

E. Tujuan pemanasan sebelum melakukan senam irama

1. Meningkatkan suhu tubuh beserta jaringan-jaringannya.

2. Menaikkan aliran darah melalui otot-otot yang aktif.

3. Meningkatkan kerja jantung sehingga dapat mempersiapkan bekerjanya sistemcardiovascular.

4. Menaikkan tingkat energi yang dikeluarkan oleh metabolisme tubuh.

5. Meningkatkan pertukaran oksigen dalam hemoglobin.

 

F. cara melakukan gerakan langkah biasa.

a. berdiri dengan sikap tegak.

b. langkahkan kaki kiri dan kedua lengan di samping badan.

c. langkahkan kaki kanan dan jatuhkan pada tumit.

d. lanjutkan melangkah dengan kaki kiri secara bergantian.

 

G. cara melakukan gerakan langkah rapat.

a. berdiri dengan sikap tegak.

b. langkahkan kaki kanan di depan kaki kiri.

c. kemudian, melangkahkan kaki kiri di depan kaki kanan.

d. lanjutkan kedua kaki rapat.

H. melakukan gerakan langkah keseimbangan.

a. berdiri dengan sikap tegak.

b. hitungan 1: langkahkan kaki kiri ke depan.

c. hitungan 2: kaki kanan menyusul melangkah ke depan.

d. ketika tumit kaki kanan masih terangkat, kaki kiri mundur diikuti kaki

kanan mundur merapat.

 

I. cara melakukan gerakan ayunan satu lengan depan.

a. sikap permulaan berdiri tegak, melangkah, kedua lengan lurus ke

depan.

b. hitungan 1: ayun lengan kiri ke belakang diikuti kedua lutut mengeper.

c. hitungan 2: ayunkan kembali tangan kiri ke depan.

d. hitungan 3-4: sama dengan hitungan 1 – 2 hanya dilakukan dengan

tangan kanan.

e. lakukan latihan ini 6 x 4 hitungan dengan irama 4/4.

 

J. cara melakukan gerakan ayunan satu lengan ke samping.

a. Sikap permulaan berdiri tegak, ayunkan kedua lengan ke samping

kanan

b. Hitungan 1: ayunkan lengan kiri dari depan ke samping kiri diikuti

kedua lutut mengeper.

c. Hitungan 2: ayunkan kembali lengan kiri ke depan.

d. Hitungan 3-4, lengan kanan melakukan gerakan seperti tangan kiri pada

hitungan 1 dan 2.

K. Tujuan melakukan senam lantai!

a. Meningkatkan kemampuan bentuk gerak gerakan

b. Membangun komponen fisik dan gerak

c. Mmelatih daya tahan otot, perut, kekuatan dan kelenturan tubuh.

MATERI SENAM LANTAI

Pengertian  senam irama

Senam irama adalah senam yang dilakukan dengan iringan musik atau ketukan tertentu yang menekankan pada gerakan-gerakan yang ritmis, kelenturan tubuh, dan kontinuitas gerakan.

 

A. bentuk-bentuk latihan senam lantai
Bentuk latihan senam lantai
a. Guling depan, kayang
b. Sikap lilin
c. Guling belakang
d. Berdiri dengan kepala,
e. Meroda
f. Berdiri dengan tangan.

B. Pengertian senam lantai.

Senam lantai adalah olahraga yang melibatkan gerakan tubuh yang dilakukan di atas lantai, tanpa alat bantu.

C. Sebutkan beberapa elemen dasar dalam senam lantai.

Beberapa elemen dasar dalam senam lantai meliputi gerakan seperti jalan tangan, putaran, lompatan, dan gerakan akrobatik.

D.  manfaat senam lantai bagi kesehatan mental

Senam lantai dapat membantu mengurangi stres, meningkatkan suasana hati, dan meningkatkan kesejahteraan mental melalui pelepasan endorfin selama latihan.

E. Cara meningkatkan intensitas latihan dalam senam lantai

Intensitas latihan dapat ditingkatkan dengan menambahkan jumlah repetisi, memperpanjang durasi latihan, atau memperkenalkan gerakan yang lebih menantang.

F. Gerakan dasar yang perlu dikuasai dalam senam lantai.

Gerakan dasar dalam senam lantai termasuk crunches, plank, push-ups, sit-ups, dan gerakan peregangan untuk meningkatkan fleksibilitas.

G. Cara melakukan Guling Lenting
Cara melakukan guling lenting adalah sebagai berikut:

 

1. Tahap persiapan

- Sikap jongkok menghadap matras atau arah gerakan

- Kedua telapak tangan menempel di atas matras

2. Tahap gerakan

- Angkat pinggul dan masukkan kepala diantara kedua lengan dengan siku ditekuk keluar

- Saat tengkuk menempel matras, lecutkan kedua kaki ke depan atas hingga keduanya mendarat pada matras dengan ujung telapak kaki agak rapat

 

3. Akhir gerakan
- Berdiri dengan kedua kaki agak rapat
- Pinggang melenting ke belakang
- Kedua lengan lurus ke atas di samping telinga
- Pandangan ke depan atas

 

H. Aktvitas Loncat Harimau

Loncat harimau (Tiger sprong) adalah suatu gerakan yang menyerupai gerak guling depan, hanya saja gerakannya dilakukan dengan awalan suatu loncatan jauh ke depan dan mendarat dengan kedua lengan dan berguling seperti pada guling depan.

I. Cara melakukan loncat harimau

1. Awalan

Sikap berdiri mengambil ancang-ancang dengan kecepatan disesuaikan, di beberapa langkah terakhir bersiap melakukan tolakan. 

2. Pelaksanaan

Tolakkan kedua kaki sehingga badan terdorong ke depan. Pergelangan kaki dan ltut dibengkokkan untuk meloncat ke atas dan ke depan. Setelah itu tungkai lurus, lengan diayunkan kedepan, dan mendarat lebih dahulu pada matras.

3. Akhiran

Tekuk kepala hingga menunduk dan punggung dibulatkan sehingga terjadi gulingan ke depan. Akhiri dengan posisi jongkok serta tangan lurus ke depan.

 

J.  Cara melakukan gerakan meroda :

 

1. TAHAP AWAL

a. Sikap posisi tubuh berdiri menghadap kedepan
b. Tangan direntangkan keatas kaki siap untuk melaukan awalan langkah

2. TAHAP PELAKSANAAN

Gerakan di awali dengan mengayunkan kaki kedepan sebagai tolakan, kaki yang digunakan bebas baik kaki kiri maupun kanan, apabila gerakan di dahului menggunakan tangan kiri letakkan tangan telapak kiri pada matras dilanjut dengan kaki kanan terangkat ke atas hingga dalam keadaan lurus sehingga tubuh berdiri dengan kedua tangan.

Kaki kanan terangkat dengan segera beriringan dengan tanggan kiri terangkat kaki kanan diiringi kaki kanan mendarat.

3. Tahap Akhir

Posisi tubuh dalam keadaan menyamping dan posisi kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua tangan direntangkan ke atas di samping telingga

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RANGKUMAN KELAS 7

Tugas latihan kelas 7